• SMK NEGERI 1 BANCAK
  • Formation of Individuals with Character Based on Science, Technology and Faith and Piety

Teknik Kendaraan Ringan

 

embarassed

Homepage Teknik Kendaraan Ringan

Teknik Kendaraan Ringan merupakan kompetensi keahlian dibidang Teknik Otomotif yang menekankan keahlian pada bidang penguasaan jasa perbaikan kendaraan ringan. Kompetensi keahlian teknik kendaraan ringan menyiapkan peserta didik untuk bekerja pada pekerjaan jasa perawatan dan perbaikan didunia usaha / industri.

Teknik Kendaraan Ringan adalah ilmu yang mempelajari tentang alat-alat transportasi darat yang menggunakan mesin, terutama mobil yang mulai berkembang sebagai cabang ilmu seiring dengan diciptakannya mesin mobil. Dalam perkembangannya, mobil semakin menjadi alat transportasi yang kompleks yang terdiri dari ribuan komponen yang tergolong dalam puluhan system dan subsistem. Oleh karena itu, Teknik Kendaraan Ringan pun berkembang menjadi ilmu yang luas dan mencakup semua system dan subsistem.

Teknik Kendaraan Ringan yang dulunya adalah Teknik Otomotif, membekali peserta didik dengan ilmu kendaraan ringan  agar mampu melaksanakan perawatan dan perbaikan komponen – komponen mobil secara mandiri, merawat dan memperbaiki mobil sesuai dengan standar yang ditentukan oleh pabrik, merawat dan memperbaiki mobil pada bengkel atau perusahaan dimana tempat ia bekerja, serta menciptakan lapangan kerja baru bagi dirinya dan orang lain.

Tujuan Ilmu Teknik Kendaraan Ringan

Tujuan Kompetensi Keahlian Teknik Kendaraan Ringan secara umum mengacu pada isi Undang Undang Sistem Pendidikan Nasional (UU SPN) Pasal 3 tentang Tujuan Pendidikan Nasional dan penjelasan Pasal 15 yang menyebutkan bahwa pendidikan kejuruan merupakan pendidikan menengah yang mempersiapkan peserta didik terutama untuk bekerja dalam bidang tertentu
  
Jadi, tujuan dari mempelajari ilmu ini adalah untuk mencetak pelajar yang mampu mengaplikasikan ilmu dasar teknik kendaraan tingan, memperdalam pengetahuan, dan mengasah keterampilan di bidang tersebut yaitu membekali peserta didik dengan pengetahuan, sikap, prilaku dan ketrampilan agar kompeten dalam :
  1. Bidang kompetensi keahlian Teknik Kendaraan Ringan yang diberikan, sehingga mampu mengembangkan dan mengaplikasikan dalam pekerjaanya secara mandiri dan dapat mengisi lowongan pekerjaan yang ada di dunia usaha dan dunia industry sebagai tenaga kerja tingkat menengah yang handal.
  2. Memiliki karakter, mampu berkompetisi dan mengembangkan sikap professional dalam kompetensi keahlian Teknik Kendaraan Ringan.
  3. Menciptakan Lapangan Kerja sendiri atau bewirausaha dalam bidang kompetensi keahlian teknik Kendaraan Ringan.
  4. Melanjutkan ke jenjang Pendidikan yang lebih tinggi sesuai kompetensi yang dimiliki

Kompetensi yang Dipelajari

  1. Pemeliharaan mesin kendaraan ringan/otomotif (engine automotive)
  2. Pemeliharan sasis dan pemindah tenaga kendaraan ringan/otomotif (chasis automotive)
  3. Pemeliharan kelistrikan kendaraan ringan/otomotif ( electrical automotive)
  4. Gambar teknik
  5. Teknologi dasar otomotif
  6. Pekerjaan dasar teknik otomotif
  7. Pengembangan produk kreatif

Bidang Pekerjaan Lulusan

Kemampuan umum :

  • Tamatan Program Studi Teknik otomotif Kompetensi keahlian Teknik kendaraan ringan mampu menjadi manusia yang beriman, bertaqwa kepada tuhan yang maha esa, berbudi pekerti luhur sehat jasmani dan rohani, berkepribadian yang tangguh, mandiri dan bertanggung jawab. memiliki kemandirian yang berguna dalam kehidupan bermasyarakat.

Kemampuan Produktif

  • Mampu mendiagnosa, memperbaiki dan merawat sistem Engine bermotor bensi dan diesel pada mobil
    • Tune up mesin bensin dan mesin diesel.
    • Memelihara mesin bensin dan mesin diesel.
  • Mampu mendiagnosa, memperbaiki dan merawat sistem pemindah tenaga pada mobil
    • Memelihara dan memperbaiki transmisi manual dan otomatis
    • Memelihara dan memperbaiki Final drive / Gardan, propeller dan Kopling
  • Mampu mendiagnosa, memperbaiki dan merawat sistem chasis dan kelistrikan mobil
    • Memelihara dan memperbaiki body dan chasis
    • mampu merangkai dan memperbaiki rangkaian kelistrikan pada mobil dan motor.

Lulusan kompetensi keahlian Teknik Kendaraan Ringan dibekali dengan ilmu pengetahuan dan keterampilan dalam perawatan dan perbaikan motor otomotif, Perawatan dan perbaikan system pemindah tenaga otomotif,  Perawatan dan perbaikan chasis dan suspense otomotif, Perawatan dan perbaikan system kelistrikan otomotif serta dibekali kemampuan dalam berwirausaha sesuai dengan perkembangan kebutuhan masyarakat, dunia industri.

Detail webpage Teknik Kendaraan Ringan dapat dilihat disini

Halaman Lainnya
Humas/Hubin

Humas atau kependekan dari hubungan masyarakat merupakan salah satu jabatan yang selalu ada dan dibutuhkan setiap perusahaan serta berbagai lembaga atau instansi lainnya. Dalam hal ini,

25/11/2020 08:59 - Oleh Administrator - Dilihat 7809 kali
Sarpras & SDM

Suatu instansi sekolah tidak terlepas dari yang namanya sarana dan prasarana yang merupakan alat/bahan pendukung dalam berlangsungnya proses belajar dan mengajar di sekolah. Sarana dan

25/11/2020 08:59 - Oleh Administrator - Dilihat 2256 kali
Kesiswaan

Berdasarkankan fungsi dan tujuan Pendidikan Nasional tersebut dapat dimaknai bahwa dalam proses penyelenggaraan kegiatan pendidikan baik intrakurikuler, kokurikuler dan ekstrakurikuler

25/11/2020 08:58 - Oleh Administrator - Dilihat 2233 kali
Kurikulum

Kurikulum adalah perangkat mata pelajaran dan program pendidikan yang diberikan oleh suatu lembaga penyelenggara pendidikan yang berisi rancangan pelajaran yang akan dibe

25/11/2020 08:58 - Oleh Administrator - Dilihat 2821 kali
Struktur Organisasi

  JABATAN   NAMA LENGKAP NIP Kepala SMK : Salim, S.Pd., M.T. 19650313 199512 1 003 Plt. Kepala Tata Administrasi : Arif Hamidi, S.Kom. 19800908 200604 1 010 Direktur

30/07/2020 14:50 - Oleh Administrator - Dilihat 4423 kali